Pemerintah Akan Dedikasikan Seluruh Sumber Daya untuk Dukung Sekolah Rakyat
Wakil Menteri Sekretaris Negara (Wamensesneg) Juri Ardiantoro mengungkapkan pihaknya mendukung Kementerian Sosial (Kemensos) untuk memimpin penyelenggaraan Sekolah Rakyat.
Dirinya mengatakan Pemerintah akan mendedikasikan seluruh sumber daya untuk mendukung Sekolah Rakyat agar berjalan dengan baik.
Baca Juga: Istana Pertanyakan Sumber Informasi Kabar Hadi Poernomo Jadi Penasihat Prabowo
"Seluruh sumber daya yang dimiliki, aset, aparat dan seluruh jejaring Kementerian Sosial dan seluruh yang dimiliki oleh negara maupun swasta, akan kita dedikasikan supaya sekolah rakyat ini bisa berjalan sukses," ucapnya, dikutip Selasa (20/5).
Juri menambahkan persiapan Sekolah Rakyat dengan konsep asrama yang menyasar anak-anak dari keluarga miskin dan miskin ekstrem berjalan dengan lancar.
"Kita ingin anak-anak kita anak-anak yang memang berhak untuk mendapatkan pendidikan yg layak kita fasilitasi. Kita menghilangkan hambatan-hambatan struktur yang selama ini menghambat mereka untuk mendapat pendidikannya layak. Jadi kita dukung sekolah rakyat, gagasan presiden sangat mulia," jelasnya.
Ia pun memberikan semangat kepada calon peserta sekolah rakyat yang akan menempuh pendidikan difasilitas yang dipersiapkan Presiden Prabowo Subianto.
"Ya untuk adik-adik yang akan menjadi peserta atau siswa sekolah rakyat, semangat menjadi peserta sekolah rakyat, karena ini adalah salah satu tempat terbaik yang disiapkan oleh presiden Prabowo untuk mendapatkan pendidikan yang terbaik," tandasnya.
(责任编辑:娱乐)
- 171 Orang Tewas dalam 5 Hari Festival Songkran di Thailand
- Mengenal Connecting Train by KAI, Mempermudah Perjalanan Saat Tiket Kereta Tidak Tersedia
- Pakar Penerbangan Ungkap Kursi Mana yang Paling Aman di Pesawat
- Jasad Dalam Koper Selingkuh dengan Tersangka yang Akan Gelar Resepsi
- Awas Salah Semprot, 5 Kesalahan Saat Pakai Parfum yang Harus Dihindari
- KPK Jerat 26 Kepala Daerah, 2018 Jadi Tahun 'Horor' buat Gubernur hingga Bupati? (1)
- FOTO: Mengerek Rezeki di Antara Gedung Perkantoran Jakarta
- Catat, Ini 9 Buah Rendah Gula yang Cocok buat Penderita Kencing Manis
- INFOGRAFIS: Menjaga Bumi Lewat Keseharian, Bagaimana Caranya?
- Rekomendasi 10 Lokasi Seru buat Malam Tahun Baru 2024 di Jakarta
- Jelang 139 Hari Akhir Pemerintahannya, Jokowi Menyapa Warga Balikpapan
- Jokowi Tinjau Pelayanan Kesehatan di RSUD Baharuddin Kabupaten Muna
- Ajukan Jaminan Utang Fiktif, Dirut hingga Manajer Keuangan Digelandang Polisi
- KPK Bawa 3 Koper Usai Geledah Gedung Setjen DPR RI
- KPU Kota Depok Akui Salah Masukkan Data, Siapa yang Dirugikan?
- FOTO: 'Menara Miring' Simbol Kota Bologna di Ambang Keruntuhan
- KPK Jerat 26 Kepala Daerah, 2018 Jadi Tahun 'Horor' buat Gubernur hingga Bupati? (1)
- Teman Kerja Pegi Beri Kesaksian Muka Umum, Polisi Ambil Tindakan
- Dipakai untuk Pengumpulan Donasi Amal dan Oplas, Rekening Ratna Bakal 'Dikorek' Polisi
- Polisi Grebek Pabrik Tembakau Sintetis, 2 Orang Diamankan